Satu Orang Tewas akibat Rem Truk Blong
Sebuah truk bermuatan cabai masuk ke jurang sedalam 5 meter akibat rem blong, setelah sebelumnya menabrak dua pengendara sepeda motor di Desa Kledokan, Kecamatan Bendo, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Sabtu (17/9) malam.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Magetan AKP Dadang Kurnia, Minggu (18/9) dini hari, mengatakan, kecelakaan di ruas jalan alternatif Maospati-Gorang Gareng tersebut terjadi sekitar pukul 22.30 WIB.
Akibat kecelakaan tersebut, seorang pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian sedangkan seorang lainnya luka berat."Baik truk maupun sepeda motor masuk jurang. Kecelakaan diduga terjadi akibat rem truk blong."
"Korban luka langsung dibawa ke RSUD Sayidiman Magetan sedangkan sopir dan kernek truk hanya luka ringan," kata AKP Dadang.
Korban tewas, Suroto, merupakan warga Desa Pojok Sari, Kecamatan Sukomoro, Magetan, sedangkan korban luka berat bernama Suhud, warga desa yang sama.
Menurut Dadang, berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), kecelakaan terjadi saat truk bermuatan cabai bernomor polisi K-1882-BB yang dikemudikan Elifan Endrayanto warga Kudus, Jawa tengah melaju kencang dari arah Gorang-Gareng menuju Maospati.
Rem truk diduga blong sehingga sopir tidak dapat menguasai laju kendaraan karena kondisi jalan yang menurun dan menikung di lokasi kejadian yakni sekitar Jembatan Semawur.
Akibatnya, laju truk melebar terlalu ke kanan dan pada saat bersamaan muncul sepeda motor yang dikendarai Suroto dan Suhud bernomor polisi AE-6770-RL dari arah berlawanan. Mereka ingin mengunjungi saudara di Desa Kledokan. Tabrakan pun tak dapat terhindarkan. (Ant/OL-11)
Sumber : Media Indonesia
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Magetan AKP Dadang Kurnia, Minggu (18/9) dini hari, mengatakan, kecelakaan di ruas jalan alternatif Maospati-Gorang Gareng tersebut terjadi sekitar pukul 22.30 WIB.
Akibat kecelakaan tersebut, seorang pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian sedangkan seorang lainnya luka berat."Baik truk maupun sepeda motor masuk jurang. Kecelakaan diduga terjadi akibat rem truk blong."
"Korban luka langsung dibawa ke RSUD Sayidiman Magetan sedangkan sopir dan kernek truk hanya luka ringan," kata AKP Dadang.
Korban tewas, Suroto, merupakan warga Desa Pojok Sari, Kecamatan Sukomoro, Magetan, sedangkan korban luka berat bernama Suhud, warga desa yang sama.
Menurut Dadang, berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), kecelakaan terjadi saat truk bermuatan cabai bernomor polisi K-1882-BB yang dikemudikan Elifan Endrayanto warga Kudus, Jawa tengah melaju kencang dari arah Gorang-Gareng menuju Maospati.
Rem truk diduga blong sehingga sopir tidak dapat menguasai laju kendaraan karena kondisi jalan yang menurun dan menikung di lokasi kejadian yakni sekitar Jembatan Semawur.
Akibatnya, laju truk melebar terlalu ke kanan dan pada saat bersamaan muncul sepeda motor yang dikendarai Suroto dan Suhud bernomor polisi AE-6770-RL dari arah berlawanan. Mereka ingin mengunjungi saudara di Desa Kledokan. Tabrakan pun tak dapat terhindarkan. (Ant/OL-11)
Sumber : Media Indonesia
Tidak ada komentar