Kenakalan Remaja, Pengaruh Fungsi Sosial Keluarga Kurang

Magetan. Makin tingginya tingkat kenalakan remaja dalam 10 tahun akhir ini. Tentunya bagi orang tua maupun guru sudah tahu akibat dari kenakalan remaja. Salah satunya pengaruh kemajuan tehnologi maupun komunitas.” Kenakalan remaja  tanggung jawab semua, terutama pihak orang tua, sekolah, maupun pemerintah,” ujar Bambang Trianto Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Magetan Jawa Timur.
 
“Kenakalan remaja tingkat SLTP maupun SLTA sebenarnya tidak hanya tanggung jawab pemerintah, orang tua maupun sekolah, akan tetapi juga tanggung jawab masyarakat. Namun dalam hal ini, pengaruh kuat akibat kenakalan remaja yaitu dari lingkup komunitas sosial keluarga,”jelasnya.

Bambang menambahkan, keluarga adalah peran penting dalam memberi perhatian, sebab semakin tinggi tingkat keberfungsian sosial keluarga, maka akan semakin rendah pula tingkat kenakalan remaja,bila sebaliknya maka akan lebih tinggi tingkat kenakalan remaja.

Selain itu, peran masyarakat juga berpengaruh besar terhadap kenakalan remaja, untuk menekan kenakalan remaja mengfungsikan kegiatan positif seperti kegiatan karang taruna.
Bambang menambahkan, teman bermain luar maupun teman bermain sekolah juga sangat memperngaruhi, imbuhan kami bagi orang tua selalu waspada jangan sampai terlena.” Pemerintah juga berharap bagi orang tua siswa-siswi, sedikit banyak harus tahu, minimal  bisa mengoperasikan ilmu tentang dasar  internent,Telephon gengam maupun computer,”pungkasnya.

Bambang juga mengatakan, Sesuai pengamatan kami, kenakalan remaja karena minimnya komunikasi pihak orang tua dan putra putrinya.” Pentingnya komunikasi antar keluarga, dengan sering berkomunikasi maka bisa mengurangi kenakalan remaja,”katanya. Cahyo nugroho.Magetan.


 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.