Dua Desa Wisata di Magetan Dibentuk

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan, Jawa Timur, berencana mengembangkan dua dari sekitar 208 desa dan 27 kelurahan di wilayahnya untuk diproyeksikan sebagai desa wisata.

Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disparbudpora) Magetan Siran, Selasa (12/10), mengatakan, dua desa yang diproyeksikan sebagai desa wisata tersebut adalah Kelurahan Sarangan, Kecamatan Plaosan, dan satu lagi masih dibahas antara Desa Sumberdodol atau Desa Jabung, Kecamatan Panekan.

"Kelurahan Sarangan langsung ditunjuk oleh pemerintah pusat untuk dikembangkan sebagai desa wisata, karena lokasinya terdapat Telaga Sarangan," ujar Siran. Proyek desa wisata itu akan diwujudkan pada 2011.

Program itu merupakan dari Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar). Kabupaten Magetan mendapat jatah alokasi dana sekitar Rp100 juta per desa.

"Pengembangan desa-desa wisata itu dilakukan sebagai bagian dari upaya membangun industri pariwisata di Kabupaten Magetan, baik alam maupun budaya," papar Siran. (Ant/OL-5)



Sumber : mediaindonesia.com
Sumber Ilustrasi Foto : google.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.