Batikisasi Diklaim Inisiatif Perajin

Tetap Harus Batik Motif yang Sama
MAGETAN-Batikisasi siswa SMP dan SMA sederajat di Magetan yang meresahkan orang tua wali murid diklaim atas inisiatif perajin.Ini dinyatakan Kepala Dinas Pendidikan Magetan Bambang Trianto.Menurut dia, penyeragaman batik ini sebagai upaya menghidupkan perajin.
''Awalnya kan dari(inisiatif)kelompok perajin(batik Papringan Sidomukti,Red.)yang memberikan penawaran langsung ke sekolah-sekolah.Sekarang tinggal sekolah bagaimana merespon penawaran dari perajin asli Magetan itu,''kata Bambang kemarin(22/6).
Bambang menambahkan,harganya batiknya juga tidak sama. Kalau masyarakat umum berkisar antara Rp75ribu sampai dengan Rp100ribu.Sedangkan untuk sekolah antara Rp35 ribu hingga Rp 45 ribu.''Ini bukan suatu kewajiban mengiyakan penawaran dari perajin.Calon siswa boleh beli di mana saja.Tapi,kan harus motif dan warna yang seragam.Mungkin kerja samanya,tawaran disetujui lalu batik distok di koperasi sekolah.''
Soal harga ini,dia berharap sekolah yang setuju tidak memberatkan wali murid.''Dalam hati kecil saya pribadi,mari kita bantu perajin batik asli Magetan ini.Sehingga,mereka hidup dan berkembang.Yang jelas, perajin jangan mematok harga mahal dan kesanggupan produksi.Jadi tidak ada yang memberatkan.Semua tergantung sekolah,''kilahnya.
Sedangkan soal iuran pembelian air mineral,Bambang berharap sekolah benar menghitung dengan cermat. Yakni,seberapa banyak masing-masing siswa mengonsumsi air selama pelajaran sekolah.Sehingga,bisa ditemukan angka ideal.
''Jujur,setiap pendaftaran siswa baru memang kondisinya rawan.Karena,pada masa ini beban keuangan dan pikiran orang tua tersita untuk anaknya.Jadi, sekolah harus bijaksana dalam menelurkan program,'' tandas Bambang.
Untuk tahun ini,Bambang menegaskan penerimaan peserta didik baru(PPDB)digratiskan.Tiap anak disubsidi APBD Rp50ribu.Meski kecil,kebijakan penggratisan biaya PPDB ini diharapkan bisa mengurangi beban orang tua siswa. Menurut dia,langkah ini sekaligus sebagai bentuk komitmen pemkab di bidang pendidikan.(rif/sat)

Sumber : radarmadiun.co.id
Sumber Ilustrasi Foto : Google.com
Diberdayakan oleh Blogger.