Bukan Baru tapi Masih Layak
Polisi Gelar Senjata
MAGETAN-Alat utama sistem senjata(alutsista) inventaris Polres Magetan dipastikan belum menjadi barang rongsokan.Terbukti,dalam gelar senjata di mapolres setempat kemarin(22/9),senjata-senjata api tersebut masih bisa difungsikan.
Kasat Sabhara AKP Supriyono mendampingi Kapolres Magetan AKBP Awi Setiyono mengatakan,seluruh senjata yang digelar kemarin kondisinya masih layak digunakan, meski bukan senjata baru.''Masih layak sebagai bagian utama prosedur pengamanan di lapangan,''tuturnya.
Senjata-senjata api itu jenisnya beragam.Selain V2, ada roger mini,revolver 38,dan beberapa jenis senjata api lainnya.''Kami harap,dengan melakukan kesiapan seperti ini,keamanan bagi masyarakat dari aparat Polres Magetan bisa lebih terjamin.Karena selain senjata yang masih layak,personel juga kami bekali kemampuan penggunaan senjata itu,''ujarnya.
Supriyono menambahkan,berbagai jenis senjata api tersebut cukup rawan penggunannya.Terutama,senjata baru jenis V2.''Untuk itu,sengaja kami kumpulkan seluruh anggota dalmas dan patmor untuk diberikan pengetahuan mengenai kegunaan senjata tersebut.Dan dari pantauan awal kami ada sepuluh persen anggota yang sebelumnya masih belum mampu menggunakan,dengan gelar senjata ini akhirnya menjadi paham,''ungkapnya.
''Kami tekankan mereka(anggota,Red)untuk bisa membongkar hingga penggunaan senjata tersebut, termasuk memahami kegunaannya.Tentunya ada instrukturnya,anggota saya yang jebolan Brimob,'' terang Supriyono.(wka/isd)
Sumber : Radar Madiun
MAGETAN-Alat utama sistem senjata(alutsista) inventaris Polres Magetan dipastikan belum menjadi barang rongsokan.Terbukti,dalam gelar senjata di mapolres setempat kemarin(22/9),senjata-senjata api tersebut masih bisa difungsikan.
Kasat Sabhara AKP Supriyono mendampingi Kapolres Magetan AKBP Awi Setiyono mengatakan,seluruh senjata yang digelar kemarin kondisinya masih layak digunakan, meski bukan senjata baru.''Masih layak sebagai bagian utama prosedur pengamanan di lapangan,''tuturnya.
Senjata-senjata api itu jenisnya beragam.Selain V2, ada roger mini,revolver 38,dan beberapa jenis senjata api lainnya.''Kami harap,dengan melakukan kesiapan seperti ini,keamanan bagi masyarakat dari aparat Polres Magetan bisa lebih terjamin.Karena selain senjata yang masih layak,personel juga kami bekali kemampuan penggunaan senjata itu,''ujarnya.
Supriyono menambahkan,berbagai jenis senjata api tersebut cukup rawan penggunannya.Terutama,senjata baru jenis V2.''Untuk itu,sengaja kami kumpulkan seluruh anggota dalmas dan patmor untuk diberikan pengetahuan mengenai kegunaan senjata tersebut.Dan dari pantauan awal kami ada sepuluh persen anggota yang sebelumnya masih belum mampu menggunakan,dengan gelar senjata ini akhirnya menjadi paham,''ungkapnya.
''Kami tekankan mereka(anggota,Red)untuk bisa membongkar hingga penggunaan senjata tersebut, termasuk memahami kegunaannya.Tentunya ada instrukturnya,anggota saya yang jebolan Brimob,'' terang Supriyono.(wka/isd)
Sumber : Radar Madiun
Tidak ada komentar