Baru Seminggu Dibeli, Sapi Raib

MAGETAN – Sapi semata wayang Sukiran, 50, warga Desa/Kecamatan Ngariboyo siang kemarin (7/12) menggegerkan tetangga sekitar. Itu setelah usai pulang dari pasar, pria tersebut mengetahui sapinya sudah tidak ada dikandangnya. Pun, raibnya sapi jenis brahman itu berujung laporan ke aparat Polsek Ngariboyo.

Bisa dimaklumi kalau Sukiran pusing tujuh keliling setelah sapinya raib. Apalagi, sapi itu baru dibeli sekitar seminggu lalu seharga Rp 5,2 juta. “Malamnya sapi saya itu susah makan. Karena takut kelaparan akhirnya saya paksa makan. Entah kenapa, siang ini (kemarin, Red) malah hilang,” kata Sukiran.

Sukiran bersama warga sekitar sempat mencari keberadaan sapinya dengan blusukan areal persawahan hingga di desa sekitar. Namun, hingga sore kemarin juga belum muncul tanda-tanda di temukan.”Itu murni hilang. Dari olah TKP, kotoran sapi itu juga tercecer di teras rumah tetangga,” kata Kapolres Magetan AKBP Agus Santosa dikonfirmasi melalui Kapolsek Ngariboyo AKP Sunarta.

Sunarta menuturkan, berdasar keterangan saksi, malam hari tali keluh (pengikat di hidung sapi) sempat dikedurkan Sukiran.

Dari keterangan saksi lainnya, ada yang mengetahui sapi tersebut terlihat dijalanan desa setempat dini hari kemarin.

Sumber : Radarmagetan.woedpress.com
Sumber Ilustrasi Foto : Google.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.