Penuh Semangat, Peserta Napak Tilas Ngunut – Magetan.

Magetan - Semangat memperingati hari ulang tahun(HUT) Kabupaten Magetan yang ke 340 tahun terlihat  di wajah para peserta napak Tilas Ngunut- magetan. Mereka rela berjalan sejauh 17 Kilometer dibawah terik matahari yang sangat panas.

Napak Tilas ini bertujuan untuk mengingat – ngingat sejarah Kabupaten magetan dalam masa perjuangan, dimana dahulu pada jaman Penjajahan Belanda , Pusat pemerintahan kabupaten magetan pernah pindah di Desa tersebut  untuk beberapa waktu.

Wakil Bupati magetan, Samsi mengatakan, kegiatan napak tilas ini salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari jadi Magetan yang 340 tahun,” napak tilas ini penting untuk diketahui bagi generasi kita, agar tahu bagaimana para pendahulu memperjuangkan kedaulatan Magetan dari  penjajahan .” urainya saat pelepasan napak tilas.

Kepala Dinas Parbudpora(pariwisata, budaya, pemuda dan olah raga) Magetan,Siran menambahkan, selain napak Tilas kegiatan lainnya  adalah pemberian Sembako kepada masyarakat Kurang mampu,kegiatan perlombaan mulai tingkat sekolah dan kecamatan,”untuk kegiatan social  ada sekitar 250 paket sembako yang kita bagikan kepada mereka yang kurang mampu did sea ngunut ini.” Imbuhnya.

Seperti diketahui, napak Tilas yang menempuh jarak 17 Kilometer ini untuk Start dari Desa Ngunut hanya diikuti oleh seluruh jajaran Muspida(musyawarah pimpinan tingkat kabupaten) dan Muspika(musyawarah pimpinan tingkat kecamatan) serta unsure pimpinan Dewan saja, sedangkan untuk peserta lomba start dimulai dari depan Polsek Kecamatan Parang.(MK)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.