Tiket Wisata Sarangan Naik, Pelaku Usaha Kelimpungan

pos tiket masuk telaga
Plaosan - Wisata telaga sarangan, salah satu ikon pariwisata di magetan, yang selalu ramai di padati pengunjung dari berbagai daerah saat libur panjang, kini sedikit demi sedikit mulai berkurang.

Hal tersebut terlihat sejak di berlakukannya kenaikan tiket masuk ke wisata telaga sarangan awal januari 2018 lalu, hingga 3 kali lipat, atau sebesar Rp 19.000 per orang, pengunjung atau wisatawan yang datang di telaga sarangan mulai berkurang.

Kondisi tersebut cukup di resahkan, bahkan sebagian di protes oleh sejumlah pelaku usaha, sebab sejak naiknya harga tiket masuk, omzet para pelaku usaha di telaga sarangan terus menurun, karena sepinya pengunjung.

Hal ini dirasakan oleh sejumlah pemilik usaha rumah makan, serta pemilik penyewaaan kapal boot. Menurut Nisan, pemilik salah satu rumah makan, sejak harga tiket masuk naik, pengunjung yang datang ke talaga sarangan dirasakan semakin berkurang.

Sama halnya dnegan jasa perahu boot, Jaimin mengatakan sejak harga tiket naik pengunjung semakin sepi, sehingga berdampak pada penyewaan kapal boot juga berkurang” ya harapan kami harga tiket di turunkan”. Terangnya.

Para pelaku usaha di wisata telaga sarangan berharap pemerintah setempat untuk mengkaji ulang kembali naiknya harga tiket masuk ke telaga sarangan yang diduga terlalu mahal tersebut, sebab sangat berdampak pada jumlah pengunjung yang hendak berlibur ke telaga sarangan.(wan/choi)


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.