Sidak Unas SLTA 2011, Kadindik Temukan Lembar Jawab Yang Rusak

“Harapan saya ,siswa yang mengikuti UN (Ujian Nasional) di Magetan lulus semua,” Ujar Bambang Trianto ,Kepala Dinas Pendidikan Kab. Magetan, disela-sela inspeksi mendadak (sidak) di SMAN 1 Kawedanan yang di dampingi Waka Polres Magetan, Senin (18/4).

Sidak Kadindik hari pertama UN ,diawali di SMK 1 Bendo, SMA 1 Kawedanan, SMA PGRI Maospati dan kemudian di SMA 1 Maospati. Ia memeriksa ruangan panitia UN , dan menanyakan perkembangan UN kepada setiap pengawas. 

Di SMA 1 Maospati ,Kadindik mendapati dua lembar jawaban UN yang rusak, “Ini sobek bagian samping dan satunya di bagian atas, kerusakan ini memang dari percetakannya, siswa yang menerima lembar jawaban ini minta untuk diganti,” Ujarnya.

Saat disinggung kemungkinan ada yang membocorkan jawaban UN ia menegaskan, Kalau siswa yang menerima bocoran, akan dihentikan serta tidak diperbolehkan mengikuti ujian, andai pihak sekolah yang melakukan kesalahan secara sistimatik, maka akan ada sanksi secara kelembagaan, sesuai dengan tingkat kesalahannya,” Kata Bambang. ( MOn )

Dikirim : roedy.anto@ymail.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.