Nasabah Tumbuh Signifikan, Tambah KCP
MAGETAN- Bank Jatim Cabang Magetan terus mencatat
pertumbuhan nasabah signifikan. Kondisi itu membuat manajemen menempuh
kebijakan strategis, menambah kantor cabang pembantu (KCP), yakni di
Kecamatan Barat dan Kawedanan.
Usai diresmikan kemarin (14/12), dua KCP itu langsung beroperasi
hingga sore hari. “Meski statusnya kantor cabang pembantu, tapi semua
transaksi bisa dilakukan di situ. Termasuk berbagai informasi perbankan
yang dibutuhkan,” Kata Pjs Pimpinan Bank Jatim Cabang Magetan
Noertjahjo.
Fasilitas yang ada di KCP juga tak beda dengan kantor cabang. Di
antaranya, mesin anjungan tunai mandiri (ATM). “Dengan ATM ini,
tranksaksi keuangan bisa dilakukan lebih praktis. Termasuk mereka yang
berprofesi sebagai PNS, ATM di kantor cabang pembantu ini sangat vital,
terutama untuk transaksi elektronik,” terangnya.
Dengan tambahan dua mesin ATM di kantor tersebut, lanjut dia, total ATM Bank Jatim di Magetan kini sebanyak lima unit.
“Seluruhnya untuk melayani sekitar 30 ribu nasabah. Rencananya, tahun
depan akan dibangun lagi tiga kantor cabang pembantu di tiga Kecamatan
berbeda,” ungkapnya.
Sumber : Radarmagetan.wordpress.com
Sumber ilustrasi Foto : Google.com