Pemilik Hotel di Sarangan Manfaatkan Libur Ahir Tahun

Lintasmagetan --- Menjelang libur ahir tahun 2011, pemilik hotel dan penginapan di kawasan wisata Sarangan Magetan mendapat keuntungan lebih. Pasalnya para pengusaha hotel memanfaatkan liburan ahir tahun dengan menaikkan tarif hotel hingga 100 persen dari hari biasanya. Sementara itu seluruh penginapan sudah full booking atau penuh.

Meskipun kenaikan tarif yang gila-gilaan dari harga RP 700 ribu menjadi Rp 1,4 juta, para wisatawan tidak mengurungkan niatnya untuk tetap memesan kamar. hal ini di jelaskan resepsionis hotel Merah 1, Tri Asriyati. " Semua sudah penuh sampai tanggal 3 Januari," jelas dia seperti yang dilangsir Tempo, Kamis (29/12/2011).

Selama tahun baru okupansi (penghuni) hotel di Sarangan pasti mencapai 100 persen, para pengelola hotel memanfaatkan liburan ahir tahun ini. "Momen liburan Tahun Baru menjadi kesempatan pengusaha hotel untuk mendapatkan keuntungan lebih,” ujar Ketua Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Magetan, Soetrisno.

PHRI bersama Unit Pelaksana Teknis Pegelola Wisata Sarangan telah berkoorsinasi untuk memberikan kenyamana dan keamanan bagi wisatawan, agar kenyamanan para pengunjung tidak terganggu.





Diberdayakan oleh Blogger.