Peletakan Batu Pertama Wisma Guru dan Gedung PGRI

Magetan - Peletakan batu pertama pembangunan Wisma Guru dan Gedung PGRI Kabupaten Magetan yang berada di Jln.Kemasan, Kelurahan Kauman, Kecamatan Magetan dilakukan oleh Bupati Magetan, Sumantri. Selasa, (7/2/2012). Bupati Magetan yang di dampingi ketua PGRI Jatim, Ichwan Sumadi, Sekda Magetan, Abdul Aziz, Ketua PGRI Magetan Thoyep Rantiono melaksanakan peletakan batu usai memberi sambutan di Pendopo Suraya Graha Kabupaten Magetan.

Bupati Magetan Sumantri bangga dan menyambut gembira atas dibangunnya Wisma Guru dan Gedung PGRI ini. " saya menyambut gembira pembangunan ini, karena pembangunan ini dananya berasal dari dana mandiri atau swadaya para guru," ucapnya saat melakukan sambutan di Pendopo Surya Graha Kabupaten Magetan.

Lebih lanjut Bupati Magetan mengajak dengan dibangunnya Gedung ini para guru bisa lebih meningkatkan kinerjanya. " saya mengajak para guru yang ada di wilayah Magetan untuk meningkatkan komitmen dalam kinerja," tambahnya.

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Magetan Abdul aziz,pembangunan gedung Wisma Guru dan PGRI ditargekan selesai selama 2 tahun dengan dana sepuluh milyar. " Pembangunan gedung ini akan di buat 2 lantai dan tiga puluh enam kamar dengan dana sepuluh milyar, dan kita targetkan akan selesai selama 2 tahun," tuturnya.

Dana pembangunan tersebut berasal dari sumbangan atau gotong royong para guru, dan sementara ini pihaknya masih melakukan pendataan guru.(Rdy)



Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.