KISAH DAHLAN ISKAN: Pemain Bass Orkes Dangdut, Sekolah Keteteran

Wow! Ternyata Menteri BUMN Dahlan Iskan, memendam bakat dalam bermusik. Meskipun ia mengaku tidak terlalu dekat dengan dunia musik, ternyata dia pernah menjadi pemain bas betot dalam kelompok musik dangdut. Dahulu bernama orkes melayu.

Ceritanya begini, sewaktu masih SMP pria yang lahir 17 Agustus itu, sempat ikut-ikutan bermain musik dengan bergabung di orkes melayu di Magetan.
“Dulu saya pegang bas, dan kadang drum. Meski orkes melayu, grup kami pake drum. Waktu itu kelas II SMP,” ujar Dahlan dalam pembicaraan dengan JIBI/Kabar24.com beberapa waktu lalu.

Namun, akibat keasyikan ber-dangdut ria dan ‘menggelar konser’ di beberapa tempat, urusan sekolah Dahlan menjadi keteteran.
“Akibatnya saya tidak naik kelas. Sejak itu saya putuskan untuk berhenti bermain musik,” papar Dahlan.

Pada masa-masa selanjutnya, Dahlan mengaku dirinya benar-benar jauh dari hingar-bingar dunia musik. “Mungkin keputusan saya menjauh dari dunia musik salah juga ya?”
Dahlan sekarang bisa dekat lagi dengan dunia musik justru bukan dari aktivitasnya bermain musik. Rutinitas olahraga, jalan cepat dan senam, yang dilakoni lah wahananya.

Menteri BUMN ini, misalnya, sekarang menjadi akrab dengan lagu Gangnam Style yang begitu mendunia misalnya. Bahkan dia pun sudah piawai mengikuti gerakan tarian yang dipopulerkan oleh penyanyi asal Korea Selatan, Psy.
Di Cimahi, pekan lalu, Dahlan memimpin senam dari atas panggung dengan iringan lagu Gangnam Style bersama dengan mantan Wali Kota Cimahi Itoc Tochija. Ratusan orang pun mengikuti gerakan sang menteri.

Dahlan mengaku memang menyhukai lagu yang tengah naik daun itu karena iramanya ngebeat. Hanya, bedanya pembawa lagu tersebut orang gemuk sehingga terlihat lebih lucu.
Kita tunggu saja, apakah Dahlan akan memperlihatkan kemampuan memetik bas bersama grup musik dangdut pada masa-masa nanti. Yang seru kalau ngedangdut-nya bareng sama Rhoma Irama, pak. Kan sama-sama calon presiden…


Sumber : Solopos.com
 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.