Tingkatkan Potensi Wisata, Ibas Sebar Setengah Ton Ikan di Telaga Wahyu
Plaosan - Guna memajukan potensi wisata Kabupaten Magetan, di hari terahir kunjungannya di Kabupaten Magetan, Edhie Baskoro Yudhoyono sebar setengah ton ikan di Telaga Wahyu. Tindakan Sekretaris Jendral Partai Demokrat tersebut disabut gembira oleh warga Magetan.
Antusias warga untuk menyaksikan penyebaran ikan di salah satu objek wisata unggulan di Magetan ini, terbukti dengan banyaknya warga yang datang untuk memancing. Ribuan warga yang ingin memancing terlihat mengitari tepi Telaga Wahyu yang berada di Desa Ngerong, Kecamatan Plaosan ini.
Edhie Baskoro Yudhoyono melalui ketua tim EBY Jakarta Boggas Adi Chandra mengatakan, penyebaran ikan di Telaga Wahyu tersebut selain memajukan wisata di Kabupaten Magetan, hal itu wujud komitmen putra kedua Presiden SBY tersebut dalam melestarikan lingkungan.
‘’Dengan kegiatan ini, mas Ibas berharap, kekayaan alam di Magetan ini terus terjaga. Selain itu, akan semakin banyak wisatawan yang berkunjung untuk memancing di Telaga Wahyu ini,” ujar Boggas, Minggu (16/2).
Endro Suseno, salah seorang pengunjung mengaku terkesan dengan apa yang dilakukan Ibas, sapaan akrab Edhie Baskoro Yudhoyono. Menurutnya, kegiatan yang dilakukan Ibas sangat bagus dan bisa dirasakan banyak orang. ‘’Salut untuk mas Ibas. Kegiatan seperti inlah yang diinginkan warga. Jadi semua warga bisa merasakan manfaatnya,’’ ujarnya.
Selain menyebar ikan, tim EBY juga membagikan masker kepada para warga yang berada di lokasi tersebut. Hal itu dilakukan lantaran masih banyaknya sisa abu vulkanik di wilayah Magetan pasca erupsi Gunung Kelud Jumat (14/2) lalu. (RUD)
Antusias warga untuk menyaksikan penyebaran ikan di salah satu objek wisata unggulan di Magetan ini, terbukti dengan banyaknya warga yang datang untuk memancing. Ribuan warga yang ingin memancing terlihat mengitari tepi Telaga Wahyu yang berada di Desa Ngerong, Kecamatan Plaosan ini.
Edhie Baskoro Yudhoyono melalui ketua tim EBY Jakarta Boggas Adi Chandra mengatakan, penyebaran ikan di Telaga Wahyu tersebut selain memajukan wisata di Kabupaten Magetan, hal itu wujud komitmen putra kedua Presiden SBY tersebut dalam melestarikan lingkungan.
‘’Dengan kegiatan ini, mas Ibas berharap, kekayaan alam di Magetan ini terus terjaga. Selain itu, akan semakin banyak wisatawan yang berkunjung untuk memancing di Telaga Wahyu ini,” ujar Boggas, Minggu (16/2).
Endro Suseno, salah seorang pengunjung mengaku terkesan dengan apa yang dilakukan Ibas, sapaan akrab Edhie Baskoro Yudhoyono. Menurutnya, kegiatan yang dilakukan Ibas sangat bagus dan bisa dirasakan banyak orang. ‘’Salut untuk mas Ibas. Kegiatan seperti inlah yang diinginkan warga. Jadi semua warga bisa merasakan manfaatnya,’’ ujarnya.
Selain menyebar ikan, tim EBY juga membagikan masker kepada para warga yang berada di lokasi tersebut. Hal itu dilakukan lantaran masih banyaknya sisa abu vulkanik di wilayah Magetan pasca erupsi Gunung Kelud Jumat (14/2) lalu. (RUD)
Tidak ada komentar