Idul Adha 1436 H, Masjid Kuno Tamanarum salurkan 5 Ekor Sapi Qurban

Magetan - sudah menjadi agenda rutin tiap tahun, Masjid Kuno Tamanarum,kecamatan Parang, kabupaten Magetan di Hari raya Idul Adha 1436 Hijriah tahun ini menyalurkan  hewan qurbannya ke Masyarakat sekitar kecamatan parang.

Untuk  hari raya Idul adha tahun ini, masjid Tertua ini menyalurkan Lima ekor sapi  dan empat ekor Kambing qurban.

Hewan Kurban tersebut di sembelih usai melaksanakan Sholat Idul Adha bertempat di halaman samping Masjid. Ketua takmir Masjid At Taqwa, Amir saat menyerahkan Hewan Qurban kepada panitia mengatakan, untuk tahun ini hamper sama dengan tahun- tahun sebelumnya, akan disalurkan mushola- mushola di sekitar Masjid dan ke Kecamatan lainnya seperti Kecamatan lembeyan,” bedanya kalau tahun kemarin mungkin masih di seputaran Kecamatan parang saja, kali ini bisa keluar Kecamatan, menyesuaikan permintaan,” ungkap Amir.(24/9)

Ditambahkan amir, masjid Kuno at taqwa tamanarum setiap tahun menyalurkan Hewan Qurban ke Mushola sekitar masjid, kegiatan tersebut  bertujuan untuk saling berbagi kebahagiaan, “momen seperti ini momen yang jarang terjadi, momen tahunan, sudah menjadi kewajiban setiap Muslim untuk saling berbagi,semoga membawa berkah bagi yang berkurban khususnya  dan yang menerima pada umumnya,” imbuhnya.

Usai Disembelih, Hewan Qurban tersebut dibagi menjadi beberapa bagian, kemudian dibagikan langsung kepada Perwakilan Jamaah Mushola untuk mengambilnya kemudian,” agar prosesnya cepat biar mereka sendiri yang membaginya kembali di Mushola masing- masing,” jelas Romlan, salah satu panitia.(mk)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.