Jelang Musda, KNPI Magetan Gelar Rapimda

Magetan - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Magetan, hari ini, Sabtu (16/12) menggelar rapat pimpinan daerah (Rapimda). Acara yang dilaksanakan di salah satu rumah makan di daerah Plaosan tersebut, di hadiri Ketua DPD I KNPI Jawa Timur Achmad Suhawi, Ketua DPD KNPI Magetan, Wahyu Budiono, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Magetan Djoko Santoso serta peserta dari 26 anggota organisasi kepemudaan yang ada di Magetan.

Wahyu Budiono mengatakan, Rapimda tersebut digelar guna adanya regenerasi kepengurusan di tubuh KNPI Kabupaten Magetan tahun mendatang. Diharapkan, Rapimda yang bertemakan “Kami dengan rapimda berteguh kebersamaan untuk mempersiapkan regenerasi kepemudaan” bisa memunculkan generasi muda yang berbakat dan berpotensi.

“Hari ini kita bentuk panitia sebagai langkah rotasi regenerasi kepengurusan di KNPI Kabupaten Magetan. Semoga kelak kedapannya KNPI Kabupaten Magetan bisa lebih baik lagi,’’ ucap Wahyudi.

Disamping itu, Ketua DPD I KNPI Jawa Timur Achmad Suhawi mengharapkan, dalam rapimda kali ini, teman-teman di Magetan bisa berkonsolidasi terutama kepemudaanya dan juga bisa berpartisipasi secara aktif dalam dinamika politik yang sebentar lagi akan terjadi di Magetan.

”Namun di dalam hal politik tetap kondusif sama-sama saling menjaga agar Magetan semakin maju dan supaya dapat berpartisipasi dalam berbagai aspek terkait pembinaan kepemudaan,” jelas Achmad.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Magetan Djoko Santoso menyambut baik dengan program-program yang ada di KNPI. Djoko mengatkaan, dirinya siap mendukung beberapa program kepemudaan yang ada di Kabupaten Magetan.

‘’Kami sangat mendukung program-program kepemudaan yang positif. Memang dari 26 organisasi kepemudaan yang ada di Magetan, sekarang bernaung pada dinas kami. Kami akan sekuat tenaga membantu serta memfasilitasi apa yang menjadi tujuan para organisasi kepemudaan ini,’’ papar Djoko. (rud)




Diberdayakan oleh Blogger.